Jas Hujan Transparan, Asyik Buat Gaya

Pada umumnya jas hujan dibuat dengan warna yang terang. Hal itu dikarenakan untuk lebih memperjelas kepada pengendara motor yang ada di sekitarnya agar lebih terlihat ketika mengendarai motor dalam kondisi hujan lebat dan malam hari.

Nah Otolovers semua kali ini ada jas hujan transparan dari AHRS. Jadi Otolovers semua masih bisa terlihat keren saat mengendarai motor dalam kondisi hujan. Pastinya dari aspek kemanan juga tetap diutamakan.

Anda mungkin bertanya-tanya bagaimana bentuk dan fungsi dari jas hujan transparan itu? Asep, Sales Marketing AHRS pusat menjelaskan fungsinya sama saja seperti jas hujan lainnya. Yang membedakan hanya transparannya dan lebih lentur dari jas hujan yang lain.

"Secara keseluruhan sama saja seperti jas hujan biasa yang terbuat dari plastik. Tapi untuk yang transparan lebih lentur," kata Asep saat dihubungi detikOto, Jumat (21/12/2012).

Bagaimana untuk ketahanannya apakah sama dengan jas hujan lainnya? Asep mengatakan kualitasnya juga sama seperti jas hujan biasa namun jas hujan transparan ini jahitannya lebih detail dan padat sehingga kalau terjadi hujan lebat tidak tembus.

"Jahitannya kami lapis lagi sehingga benar-benar tidak ada celah lubang sedikitpun. Air hujan jadi tidak gampang tembus," imbuhnya.

Asep menatakan awalnya jas hujan trasparan ini dirancang untuk kepentingan balap saja. Tapi karena mendapatkan respons yang besar dari konsumen maka sekarang dijual untuk umum.

"Tadinya buat kepentingan balap, jadi sponsor yang ada baju pembalap tetap terlihat kalau balapan hujan," bebernya.

Berapa harga yang ditawarkan? Untuk jas hujan transparan ini AHRS membanderolnya dengan harga Rp 250 ribu dan tersedia dalam 2 pilihan warna yakni hitam transparan dan putih transparan.

"Jas hujan transparan ini tersedia di semua cabang AHRS lainnya. Harganya juga tetap sama yakni Rp 250 ribu," tutup Asep.


SUMBER

Ditulis Oleh : Unknown ~ Automotive Learning Center

Christian angkouw Sobat sedang membaca artikel tentang Jas Hujan Transparan, Asyik Buat Gaya. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

Pengunjung yang baik selalu meninggalkan komentar yang bermanfaat. Terima Kasih

Tutorial Download (Cara Download) :

1. Pilih salah satu link download yang tersedia 4shared /ziddu /Dll.

2. Tunggu proses halaman selama 5 Detik.

3. Klik tulisan Lewati / Skip Ad pada pojok Kanan atas.

Photobucket

4. Halaman Download akan tersedia.

Catatan: untuk mendownload dari 4shared, pastikan anda sudah mempunyai account 4shared terlebih dahulu

Update via Email

Mendaftar untuk Update Terkini